Tuesday, September 25, 2007

Another Romantic Story!!

Ulang tahun dirayakan dengan candle light dinner dengan orang yang disayang? Basi! Coklat dan mawar? Apalagi! Menyanyikan lagu romantis di bawah jendela sang pujaan? Katrok! Membawanya ke pantai lalu di bawah cahaya bintang membisikkan kata-kata sayang? Aaarrggh, everybody can do it! Itu semua romantis ala hollywood.

Berapa banyak orang yang mengalami kisah yang pernah saya ceritakan sebelumnya tentang romantis yang realistis, unik tapi juga sangat membekas? Kakek-nenek di warung tongseng, sepasang pemuda di sepeda ontel, coklat superman dan jambu klutuk?

Kemaren pagi, temen saya Tita mendapatkan hadiah yang amat sangat romantis. Buat kamu yang lahir sebelum tahun 90-an, pasti kenal sama yang namanya permen cicak, permen rokok, permen davos, permen payung, balon yang ditiup trus bisa di-cetak-cetokin, katapel plus permen karet yang rasa pepermint, yang putih kotak2 itu. Ah, ada lagi... kapal otok-otok yang bisa kamu isi dengan minyak tanah lalu ooottttooook ooootttooook ooootttooook dia akan berjalan di air. Keren banget kan? Itu kan semua kita lakukan, amat sangat akrab sama kita waktu kita masih kecil.

Bisa kamu bayangkan ketika kamu ulang tahun, semua benda itu nongol di kantormu? mengingatkanmu pada manisnya masa kecil? Membuatmu merasakan kembalinya manisnya persahabatan? Serunya kenakalan-kenakalan seperti mencuri buah-buahan tetangga, menangkap ikan di selokan kotor di dekat rumah? Mengingatkanmu kalo kamu punya temen masa kecil yang sampai sekarang masih care sama kamu?

Ah... isn't it romantic?

It is! Cowo itu memberikan kisah yang pasti tidak mungkin dilupakan. Di hari ulang tahun, membuat kita teringat masa kecil, tapi juga bersyukur masa kini untuk semua yang sudah kita alami.


Romantis... tidak harus berarti bunga, makan malam, cahaya bintang, deburan ombak, pun bisikan lembut. Tapi juga, mereka yang membuat kita merasa, betapa berartinya kita.
Bener kan? Tidak salah kalau aku bilang aku menyukai kisah romantis!

No comments: